SWARANESIA.COM-Direktur media center Bakal calon gubernur Jambi Romi Hariyanto Jefri Hendrik menanggapi adanya serangan bertubi-tub, difitnah terhadap Romi Hariyanto. Menurutnya itu menandakan lawan mulai panik dan gelisah dalam menghadapi tahun politik saat ini.
” Itu tanda-tanda bang Romi sangat kuat sehingga mereka menghalalkan segala cara termasuk fitnah, ” Ujar Jefri Hendrik.
Jefri mengatakan dalam kontestasi politik seharusnya beradu visi, misi dan program, sehingga masyarakat melihat apa yang akan dibuat oleh calon kepala daerah.
Dia mengatakan seharusnya calon kepala daerah menunjukkan apa program yang akan lakukan jika terpilih.
” Nah yang sudah pernah memimpin daerah apa yang sudah mereka lakukan, bagaimana progresnya itu lebih baik ditunjukkan , ” Katanya.
Jefri mengatakan dalam menjalankan proses politik mari sama-sama kedepankan etika.
“Narasi negatif tidak akan mendewasakan kita dalam berdemokrasi, mencaci, menghina, merendahkan, memfitnah itu tanda kepanikan dalam kontestasi. Kalau mau menghadirkan kebaikan untuk Jambi tunjukkan saja prestasi, buktikan janji ditepati, sehingga akan mengalirkan simpati para calon pemilih, ” Jelasnya.
Saat ini untuk apa saling menjatuhkan mengulik dan kelemahan lawan dengan narasi negatif.
“Ngapain saling menjatuhkan dan mengulik kelemahan lawan dengan bernarasi. Ajak masyarakat untuk dewasa dalam demokrasi, sehingga lahir atmosfer positif untuk negeri Jambi, ” Katanya.