SWARANESIA.COM- Buat kamu yang punya bakat dan minat besar dibidang presenter, workshop menjadi presenter mungkin menjadi salah satu jalan untuk megasah kemampuan dibidang ini.
Workshop menjadi presenter merupakan salah satu kelas yang akan dihadirkan Aliansi Jurnalis Independen (AJI) pada Festival Media (Fesmed) yang berlangsung di Jambi 16-17 November 2019.
Kelas yang satu ini akan diisi oleh Alfian Rahardjo, News Anchor CNN Indonesia. Kepiawaiannya dalam membawakan segmen acara tentu tak asing lagi bagi penggemar program Good Morning.
Alfian mengawali karirnya sebagai penyiar radio di Solo, Jawa Tengah. Kepiawaiannya membawa acara pun dikemudian hari menjadikannya salah satu presenter yang cukup dikenal.
Alfian Rahardjo yang juga merupakan dosen di salah satu universitas di Jakarta ini nantinya akan berbagi ilmu seputar aktifitas presenter, berbagai tips dan cara mewujudkan mimpi menjadi presenter akan di kupas pemateri satu ini.
Untuk pelajar, mahasiswa, jirnalis ataupun warga yang tertarik mengikuti workshop menjadi presenter bisa mendatar di link bit.ly/Jadi_Presenter.
Selain workshop menjadi presenter, ada banyak kelas yang bisa di ikuti pada fesmed yang akan berlangsung di BPSDM Provinsi Jambi pada 16-17 November 2019 yang tinggal beberapa hari lagi.
Selain itu, ada banyak stand pameran menarik yang bisa dikunjungi di acara ini. Untuk mendukung minat presenter VOA Amerika juga akan membuka stand. Disana penguniung bisa berakting sebagai presenter hingga menambah wawasan tentang presenter.
Tak hanya itu, sejumlah stasiun televisi lokal Jambi juga akan ikut berpartisipasi. Seperti Jambi TV, Jek TV , TVRI Jambi dan Kompas TV Jambi juga akan membuka stand dan memberi pemahaman tentang presenter hingga membuka audisi presenter dilokasi kegiatan.
Suang Sitanggang, panitia pelaksana Fesmed 2019 mengatakan, ajang Festival Media yang digelar di Jambi memberi ruang bagi warga mengenal lebih jauh seputar aktifitas jurnalistik di Jambi.
“Kita iingin menghadirkan Jurnalis ditengah masyarakat, memberi pemahaman dan berbagai kelas Workshop dan Talkshow yang lebih mencerakan tentang dunia jurnalis,” katanya.
“Festival Media ini digelar setiap tahun. Tapi untuk di Jambi tahun ini adalah kesempatan kita menjadi tuan rumah yang baik. Karna kita belum tau kapan akan digelar kembali di Jambi, setiap tahun dilaksanakn di daerah berbeda-beda. Maka ini sebuah kesempatan baik untuk menghadirkan jurnlais ditengah masyarakat,” pungkasnya. (*)