SWARANESIA.COM- Kandidat bakal calon gubernur Jambi mulai menampakkan pergerakan menuju hajatan paling bergensi di Provinsi Jambi 2020 mendatang. Meski belum mau sesumbar, dua kandidat yakni Cek Endra (CE) dan Al Haris mulai membidik perahu PDIP sebagai pengusungnya di Pilgub tahun depan.
Kedua kandidat Bacagub ini sendiri merupakan bupati aktif. CE kini menjabat Bupati Sarolangun, sedangkan Al Haris menjabat Bupati Merangin.
CE saat ditemui ketika menghadiri pelantikan anggota DPRD Provinsi Jambi, Senin (9/9) kemarin mengatakan, saat ini dirinya sendiri sudah melaksanakan survei. “Ya Insya Allah, saat ini kita masih mendalami survei,” katanya, Senin (9/9).
Ia mengatakan, untuk survei sendiri akhir bulan ini kemungkinan sudah didapat hasilnya. Selain itu tidak kalah pentingnya adalah partai Golkar. “Banyak lagi yang harus dipertimbangkan,” sebutnya.
Ketua DPD II Golkar Sarolangun ini menyatakan, harapannya Munas Golkar bisa segera dilaksanakan. Karena itu juga bisa bagi Golkar Jambi untuk menentukan arah dukungan. “Karena jika sudah ada ketua defenitif, jadinya enak menentukan arah dukungan,” ujarnya.
Bagaimana dengan PDIP yang sudah membuka pendaftaran, apakah akan ikut? CE (Sapaan Cek Endra) menyebutkan mengenai hal itu sudah diberi tahu oleh Edi Purwanto selaku Ketua PDIP Jambi.
“Insya Allah kita akan mendaftar ke PDIP. Untuk partai yang lain sendiri sejauh ini belum terpikir karena Golkar sendiri sudah memiliki 7 kursi,” katanya.
“Dua partai saja sudah cukup untuk mengusung calon,” pungkasnya.
Sementara, Al Haris saat ditemui juga menghadiri pelantikan anggota DPRD Provinsi Jambi, Senin (9/9) kemarin mengatakan, saat ini biarlah mengalir saja. Ia juga berharap semakin hari Allah menggerakkan hati seluruh warga Jambi terhadap hal ini. “Jadi biarkan mengalir saja,” katanya, Senin (9/9).
Namun terkait dengan informasi jika PDIP akan membuka pendaftaran bakal calon (balon) gubenur, Haris mengaku jika dirinya siap mendaftar. “Untuk harinya kapan, kita tunggu saja,” sebutnya ditemui di gedung DPRD Provinsi.
Disinggung soal pertemuan dengan Gubernur Jambi Fachrori Umar, apakah membahas Pilgub? Haris mengatakan jika pertemuan tersebut hanya sebatas silaturrahmi saja. Karena menurutnya, dirinya adalah staf dan anak buah bagi Gubernur. “Sebagai ayah dan anaklah, itu biasa,” pungkasnya.
Terpisah, Ketua DPD PDIP Provinsi Jambi, Edi Purwanto mengatakan, bahwa pihaknya akan membuka penjaringan Pilgub 2020 pada pekan ini.
Pembukaaan penjaringan ini memberikan ruang kepada siapapun untuk mendaftar di PDIP. “Untuk tim sendiri sudah ditunjuk Hotman Sitanggang sebagai Ketua dan Afrioga sebagai Sekretaris tim penjaringan dan kemuning,” katanya.
Ia mengatakan, sesuai dengan petunjuk sebelumnya bahwa sebelum 23 September ini pihaknya sudah harus menyerahkan berkas kepada DPP siapa saja yang sudah mendaftar.
Selain itu, pihaknya juga meminta kader untuk ikut mendaftar. “Silakan juga kepada kader kita untuk mendaftar,” sebut anggota DPRD Provinsi Jambi ini.
“Nanti kita juga akan mulai melakukan survei seiring dengan mulai masuknya para pendaftar yang ingin bersama dan didukung oleh partai kita,” tandasnya.
Discussion about this post