SWARANESIA.COM,JAMBI- Partai Keadilan Sejahtera Kota Sungaipenuh resmi mengusung pasangan bakal calon Walikota Sungaipenuh Fikar Azami-Yos Adrino, pada Pemilihan Walikota Sungaipenuh.Hal ini disampaikan langsung PKS Sungaipenuh. Minggu (12/7)
Penyampaian dukungan ini dirangkai dengan pemberian Surat keputusan dari DPP PKS yang ditandatangani Presiden PKS Sohibul Iman, pada pasangan Fikar Azami-Yos di DPW PKS Provinsi Jambi.
Ketua DPW PKS Provinsi Jambi Rudi Wijaya mengatakan proses mendukung dilakukan sejak bulan Maret, dan akhirnya diberikan pada hari ini.
” Pembahasan PKS cukup panjang mulai dari survei, jajak pendapat di daerah dan kader serta pengurus serta integritas calon, setelah itu baru memberikan rekomendasi pada DPP PKS, ” ujar Rudi Wijaya, Minggu (12/7)
Padahal, sebelumnya kata Rudi sudah ada 5 bakal calon yang masuk untuk diusung PKS pada Pilwako Sungaipenuh. Namun akhirnya setelah melewati berbagai proses akhirnya resmi mengusung Fikar Azami-Yos Adrino.